Inilah Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi pada Pria

Inilah Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi pada Pria - Memiliki keturunan adalah sebuah kebahagian tersendiri. Tak semua pasangan bisa seberentung seperti yang lain, ada beberapa pasangan yang tidak bisa memmpunyai keterunan karena masalah kesehatan reproduksi mereka sehingga membuat sulit untuk memiliki keterunan.

Bagi pria menjaga kesehatan reproduksi sangatlah penting. Pasalnya kesehatan reproduksi yang sehat juga akan berkontribusi kemudahan untuk program hamil pasangan Anda. Ada banyak faktor yang mempengaruhi kesehatan reproduksi pria, mulai dari gaya hidup yang tidak sehat, faktor lingkungan, hingga kondisi medis tertentu.

Untuk menjaga kesehatan reproduksi, Anda bisa mencoba dengan mengurangi risiko yang menyebabkan gangguan kesuburan. Berikut adalah beberapa cara untuk menjaga kesehatan reproduksi pria :

1. Menjaga Berat Badan

Tahukan kamu kalau berat badan bisa mempengaruhi keseburuan pria, jika berat badan terlalu berlebih atau sebaliknya terlalu kurus hal ini bisa membuat keseburan pria bisa terganggu. Ini karena status gizi yang didapatkan tubuh kurang baik dan ini juga memperngaruhi kualitas sperma Anda.

Untuk mengathui apakah berat badan Anda sekarang ini normal atau tidak, Anda bisa menghitungnya disini.

2. Makanan Sehat

Untuk memiliki sperma yang berkualitas makanan sehat dan olahraga secara teratur juga harus dijaga. Sebisa mungkin jangan berolahraga berlebihan, karena hal ini bisa memicu tubuh mengeluarkan hormon steroid terlalu banyak, sehingga memengaruhi kesuburan.

Selain itu Anda juga harus memastikan mendapatkan nutrisi yang cukup dengan mengonsumsi setidaknya lima porsi sayuran dan buah-buahan setiap hari, karbohidrat, protain, serta daging rendah lemak.

3. Melakukan Hubungan Intim Secara Teratur

Organ reproduksi pria yang sehat adalah yang mengalami ereksi secara teratur. Saat ereksi, oksigen dalam darah memenuhi organ reproduksi dan membuatnya tegang. Melakukan hubungan intim secara rutin khususnya pada saat pasangan sedang masa subur adalah salah satu mendapatkan momongan.

4. Berhenti Merokok dan Minuman Beralkohol

Untuk Anda yang merokok dan minum alkohol secara berlebihan maka sebaiknya berhenti, atau setidaknya mengurangi sedikit demi sedikit untuk mencaga kesehatan organ reproduksi. Karena hal ini bisa mempengaruhi kualitas sperma. Akibatnya, tingkat kesuburan akan menurun, sehingga akan sulit untuk mendapatkan keturunan.

5. Menjaga Testis Tetap dalam Keadan Sejuk

Jumlah sperma dapat ditentukan oleh suhu testis. Untuk memperbesar peluang mendapatkan keturunan, testis harus berada dalam suhu 34,5 derajat celcius atau lebih rendah dibandingkan tubuh lain, yaitu sekitar 37 derajat celcius. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menurunkan suhu testis.

  • Batasi mandi air hangat
  • Jika pekerjaan anda adalah duduk diam didepan komputer selama berjam-jam maka ambil waktu jeda sejenak untuk berdiri dan berjalan ditempat lain.
  • Bila Anda bekerja ditempat yang bersuhu panas, ambil waktu sebentar untuk berada di tempat sejuk.
  • Gunakan celana dalam yang nyaman dan tidak terlalu ketat
6. Sunat

Jika pria tidak disunat maka akan mempunyai risiko lebih besar untuk terjangkit beberapa penyakit. Setidaknya ada 42 jenis bakteri yang terdapat pada kulit penis. Untuk menghindari risiki ini maka sunat bisa menjadi solusinya, karena lipatan kulup yang tidak disunat berisiko menjadi temat bakteri berkembang biak. Menurut beberapa penilitian, sunat juga memberi manfaat kesehatan.
  • Jenis bakteri pria yang disunat memiliki bakteri yang lebih sedikti dibandingkan mereka yang tidak disunat.
  • Sunat juga berkaitan dengan rendahnya risiko terkan HIV, kanker penis, infeksi HPC, hingga saluran kencing. WHO bahkan merekomendasikan pria untuk sunat untuk meminimalisir beberapa penyakit.
Dengan melakukan cara-cara diatas maka kesehatan organ reproduksi Anda akan terjaga kesehatannya. Dan jika sudah melakukan cara-cara diatas, tapi Anda belum juga mendapatkan momongan, sebaiknya untuk berkonsultasi dengan dokter, agar diperiksa lebih lanjut.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.

0 Response to "Inilah Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi pada Pria"

Posting Komentar