Tapi jangan sekali-kali tertawa ditempat umum tanpa alasan yang jelas, bisa jadi kamu dianggap gila oleh orang lain. Ternyata tertawa juga memiliki manfaat juga lho, mau tahu? Simak penjelasan di bawah ini.
Sebuah penelitian yang dilakukan Loma Linda University di California, menunjukkan humor dapat mengurangi kerusakan memori. Kerusakan memori sendiri disebabkan oleh hormon stres kortisol.
Dr. Gurinder Singh Bains, pemimpin penelitian tersebut, menyatakan otak sangat rentan terhadap penyakit mental. Pada gilirannya, stress bisa meningkatkan kortisol, dan merusak neuron di otak. Akibatnya, stress bisa memperburuk memori, terutama pada individu usia lanjut.
Fakta berikutnya menunjukan tertawa bisa menjadi pereda stress. Tim peneliti membuktikan, menonton video lucu bisa mengurangi tingkat produksi kortisol, dan meningkatkan kinerja memori di otak.
Sebelumnya, para peneliti melakukan percobaan pada dua kelompok dengan usia lanjut. Satu kelompok terdiri dari para penderita diabetes, dan kelompok lain merupakan orang-orang dengan kesehatan prima. Kedua kelompok diminta melihat video lucu selama 20 menit, sebelum melakukan tes visual, dan daya ingat belajar.
Hasilnya, peneliti menemukan penurunan kadar kortisol yang signifikan. Mereka juga menunjukan peningkatan dalam daya ingat, kemampuan belajar, dan penglihatan. Kelompok diabetes bahkan menunjukan kemajuan yang lebih besar dalam tes memori.
Tertawa melepas endorfin dan dopamin di otak, yang menghasilkan perasaan nyaman dan nikmat. Tawa juga mengubah neurokimia di otak, yang memproduksi frekuensi gelombang gamma lebih banyak. Sehingga, neurokimia ini dapat memperpanjang daya ingat.
“Terapi humor perlu diterapkan pada orang dewasa yang rentan penurunan memori,” tutur Dr.Bains.
Ia menyatakan, tertawa lebih jauh bisa meningkatkan kualitas hidup. Tertawa sangat bermanfaat untuk pengembangan pikiran, tubuh, dan jiwa, dikutip dari Medical News Today.
Demikian mengenai Tertawa Bisa Mengurangi Pikun, semoga postingan kali ini bisa bermanfaat buat kalian semuanya.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.
0 Response to "Tertawa Bisa Mengurangi Pikun"
Posting Komentar