Cara Memutihkan Siku dan Lutut

Cara Memutihkan Siku dan Lutut
Cara Memutihkan Siku dan Lutut - Memiliki kulit mulus di seluruh tubuh memang impian banyak orang, terutama untuk wanita yang sangat memperhatikan kecantikan tubuhnya. Sedikit saja ada yang menganggu dan membuat pemadangan tidak enak maka,wanita pastinya akan panik dan segera untuk memerbaiki ha tersebut.

Salah satu masalah yang sering di alami oleh beberapa orang adalah lutut dan siku yang warna berbeda, biasanya siku dan lutut memiliki warna kulit lebih gelap dari yang bagian kulit yang lain. Untuk wanita yang sering menggunakan celana pendek yang diatas lutut, pastinya hal ini sangat menggangu penampilan.

Bahkan ada sebuah penelitian yang menyatakan sejumlah laki laki ketika di tanya lebih tertarik pada wanita yang memiliki lutut dan siku yang cerah. Hal inilah yang membuat sebagian wanita merasa kurang pecaya diri.

Yang menjadi pertanyaan adalah, kenapa kulit daerah siku dan lutut lebih gelap dari bagian kulit lain? Lutut dan siku kenapa bisa menjadi lebih gelap dari area kulit karena siku dan lutut sering mengalami gesekan. Ada beberapa kemungkinan penyebab memiliki lutu dan siku gelap:


  • Adanya gesekan
    Dalam aktivitas sehari hari siku dan lutut sering mengalami gesekan, hal ini menyebabkan pengelapan kulit bahkan tak jarang menjadi kulit kering.
  • Efek Penuanan
    Kondisi ini lebih sering terjadi pada orang dewasa dan lansia. Timbulnya bintik gelap pada lutut dan siku berhubungan dengan penuaan.
  • Tidak Menjaga Kebersihan
    Hal ini bisa sering terjadi pada seseorang yang jarang memperhatikan kebersihan kulit lutut dan siku. Yang jika di biarkan terus menerus maka kulit akan menjadi gelap.

  • Kulit Kering
    Kulit dapat menyebabkan sel sel kulit Anda cepat mati, sehingga membuat bintik-bintik gelap lebih cepat terbentuk
  • Faktor Genetik
    Sudah menjaga kebersihan, mengurangi risiko terjadinya gesekan, tapi masih saja kulit di siku dan lutu gelap. Maka, kemungkinan besar adalah turunan genetik
  • Paparan Sinar Matahari
    Terlalu sering terpapar sinar matahari juga salah satu faktor kenapa kenapa kulit siku dan lutut menjadi gelap.
  • Penyebab Lainnya
    Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan kulit siku dan lutut menjadi gelap antaranya adalah mengonsumsi obat-obatan tertentu, gejala penyait tertentu (obesitas, sindrom addison, dll) ketidak seimbangan hormon, dan hiperpigmentasi kulit.
Nah, jika kalian ingin memutihkan kulit siku dan lutut kalian, maka Anda bisa mencoba menggunakan bahan di bawah:

  1. Lidah Buaya
    Banyak orang yang hanya tahu kalau lidah buaya hanya untuk perawatan rambut, namun siapa sangka selain untuk perawatan rambut lidah buaya juga bisa digunakan untuk memutihkan kulit siku dan lutut.

    Cara sangat mudah, Anda tinggal belah lidah buaya menjadi dua bagian. Ambil gel yang terkandung dalam lidah buaya lalu oleskan pada kulit siku dan lutut. Lidah buaya digunakan sebagai pelembab alami untuk membantu mengurangi area gelap pada kulit siku dan lutut, dan jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal maka lakukan secara rutin dan teratur.
  2. Gula
    Gula sering dikaitkan dengan beberapa penyakit jika dikonsumsi secara berlebih. Tapi tak banyak orang yang menyadari kalau gula mempunyai manfaat untuk proses pengelupasan kulit.

    Cara, campurkan gula dengan minyak zaitun pada mangku atau wadah lainnya, lalu oleskan pada bagian kulit yang dirasa gelap. Tekstur kasar pada gula mampu menjadikan scrub alami untuk mengangkat sel sel kulit mati pada daerah lutut dan siku.
  3. Lemon
    Buah yang memiliki rasa asam ini tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga bisa digunakan untuk memutihkan kulit yang gelap. Cara, potonglah lemon menjadi dua bagian, lalu gosokan pada kulit yang dirasa gelap, tapi musti perlu di ingat, jangan gosokkan pada kulit yang memiliki luka terbuka, ini bisa menyebabkan rasa perih. Gunakan cara ini sebelum tidur, dan bilas pada pagi hari secara rutin.
  4. Minyak Kelapa
    Banyak orang yang beranggapan kalau semua minyak bisa digunkan untuk pelembab kulit. Hal ini tidak benar sama sekali. Hanya beberapa jenis minyak saja yang bisa dibuat untuk pelembab kulit, contohnya adalah minyak zaitun dan minyak kelapa. Gunakan setelah mandi, Anda bisa mengoleskan pada kulit secara merata pada daerah yang memiliki warna gelap pada kulit.
  5. Bubuk Sodak Kue
    Srub bisa dibuat dari soda kue. Caranya adalah dengan mencapurkan soda kue menggunakan air, tapi perlu diingat kalau jangan terlalu encer, biarkan sedikit mengental. Lalu oleskan pada kulit lutut, siku atau pada kulit yang gelap. Scrub dari soda bisa mengangkat sel sel kulit mati.
Demikian mengenai Cara Memutihkan Siku dan Lutut, semoga postingan kali ini bisa bermafaat untuk kalian semuanya. Dan jangan lupa untuk share artikel ini jika bermanfaat.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.

0 Response to "Cara Memutihkan Siku dan Lutut"

Posting Komentar