5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak

5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak
5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak - Bila Anda sedang menjalankan program diet dan ingin memperbesar otot - otot tubuh Anda, maka mengonsumsi protein dan olahraga secara rutin akan membuat tujuan Anda cepat tercapai.

Tapi bukan sembarang makanan yang mengadung protein yang bisa Anda makan, tapi makanan yang mengandung lean protein atau protein yang rendah lemak, agar program diet untuk memperbesar otot bisa menjadi berhasil.

Ingin tahu makanan apa saja dengan kandungan protein tinggi tapi rendah lemak? Berikut adalah 5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak, yang bisa Anda coba agar program berjalan lancar:

1. Daging Ayam tanpa Kulit

Daging ayam adalah salah satu dari sumber protein yang tinggi. Tapi, apabila selama ini Anda makan ayam berserta kulitnya, maka hal tersebut adalah sumber dari lemak lemak yang menumpuk di dalam tubuh. Daging ayam memang salah sumber protein yang tinggi jika makan tanpa kulit. Anda bisa mengelolah daging ayam bagian dada dengan cara memasak yang sehat, bukan dengan di goreng.

Setiap makan besar Anda boleh makan satu atau satu setengah porsi daging ayam, yang satu porsinya setera dengan 40 gram atau sama seperti Anda makan satu potong paha bawah.

2. Daging Sapi tanpa Gajih

Banyak orang yang beranggapan kalau daging sapi mengandung banyak lemak. Padahal anggapa tersebut adalah salah, karena faktanya daging sapi mengandung lemak yang rendah hampir sama seperti ikan, yaitu 5 gr lemak per 35 gr daging. Tapi yang perlu di ingat bahwa daging sapi yang harus Anda makan adalah bebas dari gajih atau bagian yang berlemak. Daging sapi yang mengandung protein tinggi dan rendah lemak adalah bagian daging sirloin, yang hanya terdiri daging saja. Satu porsi daging sapi sekitar satu potong sedang atau setara dengan 35 gr.

3. Ikan

Jika Anda tidak suka makan ikan karena alasan tertentu, maka mulai sekarang sebainya abaikan hal tersebut. Makanlah ikan jika program untuk memperbesar otot Anda ingin berhasil, karena ikan adalah makanan yang mengandung tinggi protein dan rendah lemak yang baik untuk yang sedang diet juga. Sehingga Anda tidak perlu khawatir jika saat makan ikan berat badan Anda bertambah.

Bahkan ikan mengandung jenis lemak baik / lemak tidak jenus dan omega 3 yang baik untuk kesehatan jantung. Satu porsi lauk ika sekitar 25 gr atau setara dengan ukuran setengah telapak tangan Anda mengandung 50 kalori, 7 gr protein, dan 2 gr lemak.

4. Telur Ayam, bagian Putih saja

Jangan lupa untuk memasukan telur ayam sebagai menu program Anda, karena telur ayam juga mengandung protein dan rendah lemak yang bisa Anda andalkan untuk membangun otot dan baik untuk pertumbuhan sel tubuh. Namum, hati-hati dengan bagin kuning telurnya, karena bagian tersebut mengandung kolestrol yang cukup tinggi, hanya putih telurnya saja yang mengadung protein. Namun jika Anda ingin makan kuning telurnya juga, maka usahakan hanya makan kuning telur 3 kali dalam seminggu saja.

5. Kacang-Kacangan

Meskipun termasuk dalam protein nabati, kacang kacangan juga dapat suber makanan yang baik jika sedang dalam proses penurunan berat badan atau membentuk otot tubuh. Protein nabbati yang bisa Anda konsumsi yaitu tahu, tempe, kacang kedelai, kacang merah, kacang polong, kacang hijau, dan berbagai kacang-kacangan lainnya.

Demikian mengenai 5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak, semoga postingan kali ini bisa bermanfaat buat kalian semuanya.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.

0 Response to "5 Makanan dengan Protein Tinggi dan Rendah Lemak"

Posting Komentar