Sudah Lama Merokok Tapi Tak Terkena Kanker Paru, Ini Penjelasannya

Sudah Lama Merokok Tapi Tak Terkena Kanker Paru, Ini Penjelasannya
Sudah Lama Merokok Tapi Tak Terkena Kanker Paru, Ini Penjelasannya - Merokok itu sangat buruk untuk kesehatan. Alasan kenapa dilarang merokok adalah agar terhindar berbagai penyakit, salah satu penyakit yang mengintai perokok adalah kanker paru. Tapi ada sebagian orang yang sudah lama sekali merokok dan mereka tak terkena penyakit apapun? Bagaimana ini bisa terjadi, berikut adalah penjelasannya secara ilmiahnya.

Seseorang yang merokok memiliki risiko sebesar delapan kali lipat terkena kanker. Tapi, mengapa tidak semua orang yang merokok terkena kanker? Mungkin ini yang masih menjadi pertanyanan banyak orang.

Berdasarkan kemampuan tubuh dalam merespon perubahan sel normal jadi tidak normal. Untuk munculnya sel kanker, mesti melewati fase inisiasi, promosi, dan kannker. Fase inisiasi dan promosi termasuk fase pra kanker.

Pada fase inisiasi, sel normal bisa berubah menjadi sel tidak normal. Tapi ketika imunitas tubuh Anda baik, maka sel yang tidak normal tersebut akan menjadi normal kembali. Ketika tubuh bisa mengubah sel yang tidak normal kembali menjadi normal.

Tapi fase itu lolos akan berubah ke fase promosi. Disini sel sudah jadi enggak normal lagi. Tapi ada sebagian orang yang tubuhya punya kemampuan membunuh sel yang enggak normal, jadi selamatlah dia.

Namun ketika tubuh tidak mampu membunuh sel tidak normal, maka sel tersebut sudah mejadi karsinoma. Pada saat itulah sudah memasuki fase kanker. Saat masuk fase menjadi kanker, kembali pada respons tubuh masing-masing orang. Ketika imunitas tubuh bagus dan tidak ada co-faktor lain maka pertumbuhan sel kanker bisa lambat.

Jadi kanker paru enggak langsung timbul gejala. Kalau tumbuh di saluran napas, bisa tersumbat saluran napasnya dan timbul kelainan seperti batuk. Atau kalau kesumbat jadi tidak bisa napas.

Faktanya kalau paru-paru kita itu kalau dilebarkan seluas lapangan bola. Jadi sel kanker cuma 10 cm tidak terasa gejalanya bisa saja.

Demikian mengenai Sudah Lama Merokok Tapi Tak Terkena Kanker Paru, Ini Penjelasannya, semoga postingan kali ini bisa bermanfaat buat kalian semuanya.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.

0 Response to "Sudah Lama Merokok Tapi Tak Terkena Kanker Paru, Ini Penjelasannya"

Posting Komentar